[REVIEW] Natur Miracle Calming Cream SPF 32

 



Akhir-akhir ini fokus step skincare routine aku adalah di basic skincare, yang meliputi CTMP (Cleanser, Toner, Moisturizer dan Protection aka Sunscreen) kalau di pagi hari. Selain CTMP tersebut, aku juga menambahkan penggunaan serum setelah toner. Sunscreen adalah produk yang nggak boleh di-skip setiap harinya (di pagi hari) bahkan lebih maksimal lagi jika kita rajin re-apply sekitar 3-4 jam sekali.


Buat yang suka nggak keburu skincare-an di pagi hari, apalagi yang sudah kerja dan harus on time sampai tempat kerja pasti lebih suka step skincare yang lebih ringkas ‘kan? (kayak aku :p) nah aku senang sekali waktu tahu produk lokal mengeluarkan inovasi skincare yang bikin step skincare kita jadi lebih ringkas.


Natur Beauty baru saja launching produk terbaru mereka, yaitu Natur Miracle Calming Cream, ini merupakan perpaduan antara moisturizer dan sunscreen, dilengkapi dengan SPF 32 dan no whitecast sehingga ringan dan nyaman digunakan setiap hari. Canggih kan? Produknya ini halal dan sudah terdaftar di BPOM juga. Selain itu, produknya tidak mengandung alcohol, fragrance dan tentunya sudah dermatologically tested ya.


Natur Miracle Cream punya tiga varian, Calming (mengandung Cica & Witch Hazel), Renew dan Brightening. Aku pakai yang varian Calming karena paling sesuai dengan kebutuhan kulitku yang sensitive, berjerawat dan juga kemerahan.


Sejak aku pakai Natur Miracle Calming Cream ini, step skincare aku di pagi hari jadi lebih ringkas, yaitu Cleanser » Toner » Serum » Natur Miracle Calming Cream.






Saat produknya tiba, produk ini ternyata punya packaging box dan juga dilapisi plastik, dari bentuk botolnya, aku sempat kira ini serum ternyata pas dibuka, surprise! Natur Miracle Calming Cream ternyata dikemas dalam packaging botol kaca dengan tekstur doff, dilengkapi dengan aplikator pump sehingga lebih praktis dan higienis serta punya tutup pengaman juga untuk menjaga isi produk.




Meskipun terbuat dari botol kaca, ini aman dan kokoh, kok. Untuk kalian yang suka travelling, ini juga travel friendly, karena botolnya kecil hanya berisi 25gr produk dan bisa masuk ke pouch tanpa makan banyak tempat.






Keterangan mengenai isi produk hanya tertulis pada packaging box-nya saja ya, sementara di botolnya tidak ada tulisan mengenai penjelasan isi produk hanya nama produknya saja yang tertulis. Dari segi desain, ini desainnya sama dengan produk Natur Miracle Calming series yang lainnya ya, didominasi warna putih, kuning dan juga hijau.


Ingredients:

Water, Ethylhexyl Methoxycinnamate, Benzophenone-3, Butyl Methoxydibenzoylmethane, Centella asiatica leaf extract, Cyclopentasiloxane, Methylene Bis-Benzotriazolyl Tetramethylbutyl-phenol, Cetearyl Alcohol, Glyceryl Stearate, Hamamemis virginiana extract, Allantoin, C12-15 Alkyl Benzoate, Octocrylene, Aloe barbadensis extract, Phenoxyethanol, Stearic Acid, Decyl Glucoside, Cetyl Alcohol, Ceteareth-20, Imidazolidinyl Urea, Bisabolol, PEG-75 Stearate, Carbomer, Ceteareth-12, Cetyl Palmitate, Phenyl Trimethicone, Sodium Hyaluronate, Potassium Hydroxide, 1,2-Hexanediol, Niacinamide, Petrolatum, Acrylates Copolymer, Ceteth-20, Steareth-20, Panthenol, Tocopheryl Acetate, Biosaccharide Gum-4, BHT, Propylene Glycol, Tetrasodium EDTA, Xanthan Gum.



Key ingredients dari Natur Miracle Calming Cream ini adalah;

·         Natural Hyaluronate  : menjaga kelembapan kulit wajah

·         Centella Asiatica : menyamarkan kemerahan bekas jerawat dan merawat kekencangan kulit

·         Witch Hazel : menyamarkan dan mengecilkan pori di wajah




Tekstur dari Natur Miracle Calming Cream ini creamy tapi mudah di-blend, ringan dan tidak lengket serta yang lebih penting lagi tidak meninggalkan white cast. Kalau berdasarkan petunjuk di packaging box-nya, kita bisa pakai 2-3 pump produk, bisa juga pakai setara dua ruas jari atau sebesar koin. Aku biasanya pakai 3-4 pump produk.


Beneran seringan itu produknya, aku bahkan sering pakai Natur Miracle Calming Cream ini tanpa di-set pakai loose powder atau make up. Berdasarkan pengalaman aku, produk ini tidak meninggalkan white cast, tidak membuat kulit jadi oily atau kusam, benar-benar senyaman itu dipakai setiap hari dan juga terasa melembapkan kulit.


As I said before, kulitku ada kemerahan dan juga jerawat, aku merasa jerawat dan kemerahan jadi lebih calm meskipun belum hilang sepenuhnya dan aku baru pakai produk ini satu bulan lebih. Untuk claim menyamarkan dan mengecilkan pori di wajah, belum terlihat ya, dan aku juga tidak hanya mengandalkan produk ini ada produk-produk lain juga yang aku gunakan.


Overall, ini recommended buat kalian yang mau skin care jadi lebih ringkas dan praktis!

Price

IDR 119.000

Where to Buy?

@backtonatur official store di Shopee

With Love,




22 comments:

  1. Wah super ringkas ya. Menyatukan berbagai kebaikan skin care dalam satu produk aja. Jadi praktis deh untuk orang yang mobilitasnya tinggi!

    ReplyDelete
  2. Bener banget nih sebagai ibu-ibu aku butuh skincare yang ringkas, karena gak ada waktu buat pakai skincare sampai 10 step gitu.. kecuali kalau anak tidur. Dan Natur ini lumayan lengkap ya dalam satu produk ada berbagai fungsi.

    ReplyDelete
  3. Kemasan botolnya lucu banget! Key ingredientnya menarik banget minta dicoba

    ReplyDelete
  4. Botolnya unyu-unyu deh. Aku suka produk skincare dari botol kaca kaya gini. Produk barunya natur keren deh. Bikin aku pengen nyoba juga 😁

    ReplyDelete
  5. Ini produk terbarunya natur ya? Formulanya ok banget dan packagingnya unik

    ReplyDelete
  6. Paling suka kalau teksturnya mudah diblend dan tidak meninggalkan rasa lengket, penasaran ingin cobain juga.

    ReplyDelete
  7. Natur ini pemain lama tapi masih eksis dan banyak penggemarnya sampai saat ini ya kak. Maklum sih, kualiatasnya gak main-main dan selalu bisa diandalkan

    ReplyDelete
  8. unch aku kepincut deh nih sm kemasannya, plus ini si calming creamnya kayanya light juga ya di muka, cuss ah hunting produknya

    ReplyDelete
  9. aku lihat progresnya ini tuh di IG kamu sih mba, dan btw hasilnya bener-bener kelihatan banget ya mba

    ReplyDelete
  10. Bekas jerawat yg merah bisa pudar pakai Natur miracle calming cream ini? Waah mauu, apalagi ada spfnya juga yaa

    ReplyDelete
  11. Wah kayanya aku perlu coba nih, praktis bgt yaaa suka deh sama packagingnya jd aman bersih hehe

    ReplyDelete
  12. Wadah creamnya lucu ya, aku kira awalnya ini tadi tuh serum hehehe. Aku pernah pakai varian calming ini tapi sleeping masknya, dan hasilnya emang bagus sih

    ReplyDelete
  13. Natur tuh selalu pakai kemasan kaca deh, jadi tambah eksklusif jadinya. Bentuk botolnya unik banget yah.

    ReplyDelete
  14. Step skincare aku pribadi belum terlalu lengkap.dan aku liat ini kayanya lumayan bagus yaa progresnya juga terlihat

    ReplyDelete
  15. wah botolnya kaca ya, tapi unik deh ini packagingnya kesannya elegan juga

    ReplyDelete
  16. sepertinya saya butuh natur miracle calming cream ini
    secara saya suka yang simpel dan ringkas untuk ke kantor
    kemasannya memang manis ya dan itu salah satu yg saya lihat waktu hendak membeli skincare..suka gemes dengan kemasan2nya

    ReplyDelete
  17. oke juga nih udah mengandung SPF juga packagingnya juga lucu banget sayangnya kayaknya berat ya

    ReplyDelete
  18. Fokus sama packagingnya yang gemesin banget mbak. Produknya natur emang ringan-ringan ya, aku pakai face oilnya. Inovasinya keren sih ini, ringkes banget moisturizer sekaligus sunscreen jadi satu, cocok nih buat aku.

    ReplyDelete
  19. Kenapa packagingnya gemeees hehehe. Nah ini juga salah satu produk yang harus kita pakai sehari-hari ya karena melindungi dari sinar UV.

    ReplyDelete
  20. Setelah menggunakan cream ini ada efek mencerahkan ga Ka? Aku suka kalo ada efek mencerahkan nih....natur soalnya harganya tuh terjangkau ya kan.

    ReplyDelete
  21. Natur diam-diam gencar juga ya! Dari mulai face oil serum, toner, cream, nanti juga keluar face mist! Suka produk2nya

    ReplyDelete
  22. Skin care wajah Nature makin beragam ya, sekarang ada moisturizer yang ada sunscreennya.

    Suka sama kemasannya bentuk pump tapi wadahnya kaca. Unik.
    Jadi pengen coba.

    ReplyDelete

Terima kasih telah berkunjung ke Kyuuuuto.com! Silakan, jika ingin meninggalkan komentar, tapi mohon jangan tinggalkan link hidup atau spam, ya! ;)